SELAMAT DATANG DI RADAR MINGGU (CERDAS . TAJAM . AKTUAL)

Senin Wage berduka, 3 dari 4 mobil pengangkut Jenazah SMPN pulokulon alami kecelakaan

Para korban tewas
Grobogan, RM.  _
  Senin Wage,  1/10 dimungkinkan hari yang selalu dikena oleh Keluarga besar SMPN 1 Pulokulon Grobogan Jawa Tengah.  Khususnya bagi keluarga korban kecelakaan yang terjadi di Tol Kanci Cirebon Jawa Barat.
  Dari rangkaian peristiwa ini Kedatangan jenazah siswa SMPN 1 Pulokulon dari Cirebon ke Grobogan mengalami keterlambatan. Hal ini menyusul terjadinya kecelakaan yang dialami 3 mobil pembawa jenazah korban. Kecelakaan terjadi di 3 lokasi. Seperti diberitakan sebelumnya bahwa Mobil nomer 2 telah menabrak Truck Dump di Weleri Batang. Dan dua mobil lainya mengalami kecelakaan di Wilayah Purwodadi Grobogan.
Informasi yang dihimpun , 2 mobil jenazah tersebut 1 mobil ketika sampai jalan raya Danyang mengalami suhu temperatur Radiator tinggi,  sehingga mobil terpaksa tidak berani dijalankan .  Kemudian 1 mobil lagi dengan waktu tidak lama mengalami Tabrakan dengan kendaraan jenis Klx di Jalan Raya Kandangan Purwodadi. 
  AKP Panji Gedhe Prabawa Kasat Lantas Polres Grobogan membenarkan terjadinya kecelakaan yang menimpa salah satu ambulans pembawa jenazah siswa SMPN 1 Pulokulon tersebut. Dan pihaknya sudah koordinasi dengan Polres Batang. "Satu ambulans mengalami kecelakaan tunggal,” Jelasnya.
  Wakil Kepala SMPN 1 Pulokulon Sodikin juga mengatakan ambulans yang mengalami kecelakaan membawa jenazah Moh Mafthut Ahnan. Dalam ambulans itu juga terdapat satu orang guru pendamping, yakni Pak Trisno.
  Kecelakaan yang tragis dan membuat empat korban tewas yang semuanya dari kalangan siswa. Antara lain , Akhiyat Mufti Syahbana dan Fidya Kastarena, keduanya warga Desa Tuko dan sama-sama duduk di kelas VIIIB. 
Sedangjan Desi Rukma Sitasari, warga Dusun Semutan, Desa Jetaksari dan Moh Mafthut Ahnan, warga Dusun Ngampel, Desa Panunggalan. Kedua siswa ini duduk di kelas VIII H.
  Untuk tiga siswa yang menderita luka berat adalah Dewi,  Imelda dan Ridho yang selanjutnya dirawat di RS Plumbon, Cirebon.  Sedangkan 17 siswa, dua karyawan biro perjalanan dan tiga guru mengalami luka ringan.tim rm
Share Article:

Pemerintah Kabupaten Grobogan

Sumber dari Mabes Polri

SELAMAT HARI PERS NASIONAL # 09 PEBRUARI 2023 (CERDAS . TAJAM . AKTUAL)

Postingan Populer

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Proudly powered by Radarminggu.com
Copyright © 2011. Radar Minggu - All Rights Reserved
mastemplate
Original Design by Creating Website Edited by Kompi Ajaib