Grobogan, RM. _
Rabu 03 April 2019 sekitar pukul 16. 30 Wib, sebuah embung desa menewaskan RUSMAN HADI WIBOWO BIN SUPARJI 9 th. Bocah Dsn. Kedung Rt 05 Rw 05 Ds. Genengadal Kec. Toroh Kab. Grobogan Jawa Tengah tersebut juga masih merupakan pelajar kelas 3 SD di Desa Setempat.
Menurut Kapolsek Toroh AKP Sudarwati. SH bahwa, Embung desa yang memakan korban tersebut berada di Dsn. Gandok Rt. 05 Rw. 03 Ds. Genengadal Kec. Toroh Kab. Grobogan. Diketahui adanya anak tenggelam tersebut berawal dari laporan WARDOYO 57th seorang Kadus gandok Desa Setempat.
Dalam laporan tersebut Kadus menyampaikan bahwa, sebelum ditemukan jenasah korban, warga sekitar embung melihat ada kaos yang berada di samping embung dan sepeda angin yang berada di sekitar embung tetapi tidak ada orang , karena merasa penasaran , kemudian warga tersebut melaporkan ke perangkat desa setempat (Kadus). Tentu saja hal ini langsung juga dilaporkan lebih lanjut ke Polsek Toroh. Kemudian petugas dari Polsek mendatangi lokasi guna mengecek kebenaran. Dengan bersama warga, petugas mencari korban di dasar embung dengan cara berenang , dan ternyata benar ditemukan korban yang pada saat itu dalam keadaan meninggal dunia tenggelam kemudian . Kemudian korban diangkat ke tepi embung.
Hasil dari olah TKP bahwa, ukuran embung 8 x 10 meter, kedalaman embung 5 meter dan ketinggian air mencapai 3 meter.
Sedangkan hasil dari pemeriksaan medis pada tubuh korban tidak ditemukan adanya tanda tanda penganiayaan. Dan jenasah korban terdapat dua luka pada bibir, diperkirakan karena digigit kepiting sawah (yuyu).
Karena pihak keluarga menolak untuk dilakukan outopsi, sehingga jenasah langsung diserahkan pafa orang tua korban guna proses pemakaman. gik rm