SELAMAT DATANG DI RADAR MINGGU (CERDAS . TAJAM . AKTUAL)

Di Grobogan, ditemukan Ratusan ton dugaan pupuk Palsu

Grobogan, RM. _
   Dinas Pertanian Kabupaten Grobogan pada  Jum’ at 03/01/20 telah menemukan beredarnya pupuk yang diduga palsu yang kemasanya menyerupai pupuk bersubsidi produksi PT Petrokimia Gresik. Untuk itu, Dipertan Grobogan menghimbau pada masyarakat atau petani Grobogan, Jika menemukan hal yang sama di wilayah masing masing agar segera melaporkan kepada pihak berwajib dan Penyuluh Pertanian. Dalam hal ini Petani diminta agar lebih teliti dalam membeli pupuk jenis apapun. Beredarnya pupuk non subsidi yang berkemasan menyerupai pupuk bersubsidi Produksi PT Petrokimia Gresik tersebut pertama kali ditemukan di wilayah Kecamatan Pulokulon Grobogan Jawa Tengah.
   Menurut Edhie Sudariyanto Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Grobogan bahwa, diketahui beredarnya pupuk tersebut berkat laporan dari para petani yang sudah terlanjur membeli dan menggunakannya, namun setelah digunakan dengan selang beberapa hari kemudian, pupuk tersebut tidak bereaksi pada tanamannya. Tentu saja hal ini membuat curiga pada petani, sehingga mereka para petani menyampaikan hal ini pada Dipertan Grobogan dengan maksud untuk berkonsultasi. Kemudian pihak Dinas turun lapangan guna mengkroscek pupuk tersebut. Setelah dilakukan pengecekan petugas menemukan tanda tanda kejanggalan dari kemasan dan jenis pupuknya. Karena ditemukan adanya kejanggalan sehingga pihak Dipertan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian setempat. Guna tidak terdapat lagi korban petani, sehingga sejumlah pupuk yang tersisa dirumah agen tersebut Polisi telah mengamankan puluhan sak Pupuk yang diduga palsu.
   Masih menurut Kadipertan Edhie bahwa, sejauh ini pihaknya memang belum bisa memastikan palsu dan tidaknya pupuk tersebut, untuk itu pihaknya telah mengirimkan butiran pupuk tersebut ke PT Sucofindo Semarang guna diadakan pemeriksaan, pengujian dan pengkajian untuk bisa memastikan palsu dan tidaknya adanya pupuk tersebut. edhie juga menghimbau agar para petani lebih teliti pada pembelian pupuk, karena alokassi pupuk bersubsidi tahun 2020 baru dikoordinasikan, untuk itu bila belum ada pupuk bersubsidi para petani dapat menggunakan pupuk non subsidi yang ada di Kios Pupuk Lengkap (KPL) di wilayah terdekat. Jadi jangan hanya asal membeli pada agen yang belum jelas resmi Legalitasnya.
   Sementara itu, Kapolsek Panunggalan AKP Bowo saat dikonfirmasi pihaknya menyampaikan jika dalam hal ini pihaknya masih melakukan penyelidikan. Dari wilayah kerjanya sementara ditemukan dua agen dari beredarnya pupuk non subsidi dengan merk dan kemasanya menyerupai pupuk bersubsidi Produksi PT Petrokimia Gresik. Guna proses penyelidikan, pemilik agen telah menitipkanya sisa pupuk yang belum terjual pada Polsek Panunggalan. Sehingga pihak Polsek mengamankanya untuk membawa ke Mapolsek.gik rm

Share Article:

Pemerintah Kabupaten Grobogan

Sumber dari Mabes Polri

SELAMAT HARI PERS NASIONAL # 09 PEBRUARI 2023 (CERDAS . TAJAM . AKTUAL)

Postingan Populer

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Proudly powered by Radarminggu.com
Copyright © 2011. Radar Minggu - All Rights Reserved
mastemplate
Original Design by Creating Website Edited by Kompi Ajaib