SELAMAT DATANG DI RADAR MINGGU (CERDAS . TAJAM . AKTUAL)

Di Gendingan, sebuah Grand Max dan dua Sepeda motor ludes terbakar

Lokasi kejadian
Grobogan, RM. _
  Minggu sore 5/04/20 sekitar pukul 14.23 Wib terjadi kebakaran di bengkel Las Abadi  Jalan raya Purwodadi solo KM 6 Dsn.Gendingan Ds. Depok Kec. Toroh Grobogan Jawa Tengah. akibat dari peristiwa itu mengakibatkan sebuah mobil  jenis pik up Grand Max dan dua sepeda motor ludes terbakar. Hingga kerugian diperkarakan ratusan juta rupiah.
  Informasi yang dihimpun, bengkel milik Sugiyono 41th warga Dsn. Klumutan RT 05/12 Ds. Depok Kec Toroh Grobogan tersebut sudah cukup lama berdiri. Meski demikian, nasib kurang beruntung telah dialaminya dengan adanya peristiwa tersebut.
  Menurut saksi mata Hartoyo 31th dan Daripil 43th keduanya merupakan kariyawan bengkel tersebut mengatakan bahwa, sebelum peristiwa terjadi saat itu Sugiyono (bos bengkel) sedang  mengelas menggunakan Las Listrik pada rangka besi body bagian samping belakang sebelah kiri (Bak) pada 1 Unit KBM Pick Up Daihatsu Grand Max warna hitam No Pol 1869 N.
  Saat melakukan pengelasan, pintu dari KBM bagian depan samping kiri kacanya telah ditutup rapat dan pintunya juga dalam keadaan tertutup, tiba tiba langsung ada percikan api dari arah dalam ruangan Jok sopir dan saat itu juga  kemudian api langsung membesar dan itdak bisa dikendalikan.
  Api diduga berasal dari percikan api Las listrik yang menyambar pada bagian ruangan Jok sopir. karena tepat dibawah ruangan Jok sopir merupakan tempat penyimpanan BBM (Tangki Bensin).
  Akibat dari peristiwa ini, dua kendaraan Sepeda Motor (SPM) jenis Honda Beat warna Hitam No Pol K 2517 KZ dan 1 Unit SPM Honda Vario Hitam No Pol K 1945 U sedang terpakir didekat Grand Max juga ikut tersambar api dan ludes terbakar.
  Camat Toroh Drs Muhamad Arifin membenarkan adanya peristiwa tersebut. menurutnya dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, sementara kerugian yang didapat mencapai Ratusan juta rupiah. gik rm

Share Article:

Pemerintah Kabupaten Grobogan

Sumber dari Mabes Polri

SELAMAT HARI PERS NASIONAL # 09 PEBRUARI 2023 (CERDAS . TAJAM . AKTUAL)

Postingan Populer

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Proudly powered by Radarminggu.com
Copyright © 2011. Radar Minggu - All Rights Reserved
mastemplate
Original Design by Creating Website Edited by Kompi Ajaib