Boyolali, RM _
Nasib na’as tidak bisa terhindari oleh sembilan orang yang menjadi korban
kecelakaan perahu wisata di Waduk Kedungombo, Boyolali, Sabtu (15/5/2021). Dari
sembilan korban tersebut sebanyak 5 orang merupakan warga Juwangi, Boyolali,
sedangkan empat orang lainnya warga Kabupaten Grobogan Jawa Tengah.
Informasi yang dihimpun bahwa, perahu na’as yang terbalik itu mengangkut 20 penumpang. Yakni 11 penumpang berhasil diselamatkan, sedangkan sembilan penumpang lainnya dinyatakan hilang. Meski demikian akhirnya enam penumpang yang hilang ditemukan namun sudahn dalam keadaan meninggal dunia. Sehingga tersisa tiga korban yang belum ditemukan.
Kapolres Boyolali menyebut kecelakaan terjadi karena perahu kelebihan
muatan. Perahu kecil berwarna putih itu sebenarnya berkapasitas 12 orang.
Namun, dalam momen libur Lebaran ini perahu wisata tersebut mengangkut 20 penumpang
tanpa dilengkapi rompi keselamatan.
Akibat dari kelebihan penumpang dan posisi yang tidak seimbang karena
beberapa penumpang melakukan berfoto ria sehingga menyebabkan , perahu
mengalami oleng hingga terbalik. Tentu saja Para penumpang tercebur ke waduk
bahkan ada yang tenggelam dan meninggal dunia. Sementara Total 11 penumpang
selamat, 6 meninggal, dan tiga lainnya masih dalam pencarian. Tim rm